KELAHIRAN ANAK PERTAMA

Syakhilah Salsabila Adhwa’

Syukur Alhamdulillah hanya kami panjatkan kehadirat Allah swt. yang setinggi-tingginya. Karena tiada rahmat dan bantuan Dia tidak akan ada kehidupan sekarang ini. Sungguh kerdil manusia yang sampai menyombongkan dirinya, padahal untuk menahan satu jerawat yang tumbuh di mukanya saja tidak sanggup.
Syukur tidak hanya terucap dibibirku, jiwa dan segala sesuatu akan aku wujudkan demi sang pemberi amanah Allah swt. yang telah memberikan anugerah kepada kami (Ahmad Edi Purwanto dan Sitti Asia) seorang putri yang cantik dan sempurna dalam kelahirannya. Perjuangan isteriku kurang lebih 8 bulan 22 hari ditambah beberapa jam bergelut dengan maut demi kelahiran sang jabang bayi akhirnya membuahkan hasil yang menggembirakan dan membahagiakan kami berdua. Kebahagiaan ini tidak saja kami rasakan, Pae, Mae, dan saudara-saudara lain, tetangga dan teman-teman kami pun turut merasakan kebahagiaan ini. Tak ketinggalan pula Imbok, Ipak, dan keluargaku yang ada di Jawa pun aku kabari dan nampak sekali nada suara bahagia yang kami dengar.
Grogi, haru dan berbagai macam perasaan bercampur dalam hatiku (tapi yang pasti bahagia) saat menimang sang jabang bayi yang telah diberi pakaian yang rapi “digedong” terlihat matanya yang menatapku, seakan berbicara padaku: “inilah hasil dari buah kasih sayangmu”. Aku mengalunkan adzan di telinga kanannya dan iqamat di telinga kirinya. Dengan harapan menghadirkan Allah dalam lubuk hati buah hatiku, agar selalu dekat dalam lindungan-Nya.
Melalui pencarian, bertanya pada teman-teman dan saudara-saudaraku, yang pada akhirnya perenungan dan penyeleksian yang cukup ketat akhinya kami sepakati berdua (bersama istriku) sebuah nama yang cukup panjang yakni “ Syakhilah Salsabila Adhwa’ ” yang kami maksudkan mempunyai terjemahan “Penjernih/penyaring Mata Air di Surga yang bercahaya”. “Salsabila” sendiri adalah sebuah kata yang kami ambil dari akhir sebuah ayat suci Al-Qur’an dalam QS. Ad-Dahr/Al-Insan ayat 18. Sesuai dengan arti dari namanya, kami mengharapkan agar kelak ia Salsa kecil dapat tumbuh dewasa menjadi seorang yang mampu menjadi penjernih dan solusi dari segala persoalan, menjadi sumber mata air kehidupan yang bermanfaat bagi orang-orang di sekelilingnya dan tentunya tetap dengan kejernihan hati dan jiwanya.

Komentar

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

PERANAN KELUARGA DAN MASYARAKAT DALAM PENDIDIKAN

ADMINISTRASI DAN ORGANISASI PENDIDIKAN

BATAS-BATAS DAN KONSEP PENDIDIKAN